Minggu, 11 November 2012

Sekilas tentang Manna Bengkulu Selatan


Kota Manna(kota Kenangan) adalah sebuah kota kecil yang merupakan ibu kota dari kabupaten Bengkulu Selatan. Penduduk aslinya adalah suku serawai dan pesisir.terdapat banyak tempat wisata sangat Indah dan ramai seperti Pantai pasar Bawah serta banyak pusat perbelanjaan seperti mini market dan pasar,pasar yang terkenal di sini yaitu Pasar Ampera.Banyak sejarah yang tersimpan di kota kecil ini, yaitu adanya daerah keramat yang disebut masyarakat setempat Dusun Tinggi dan ada juga yang menyebutnya Sebakas, tempat ini dipercaya masyarakat setempat sebagai kota hilang,pada zaman kerajaan dulu, tempat ini menjadi pusat persembunyian dari ancaman para penjajah dan konon dipercaya tempat dahulunya perna disinggahi oleh Gadja Mada. Di sebuah desa di kota Manna, tepatnya di dusun Padang Niur (Padang Kedongdong) terdapat sebuah keris dan sebuah pedang sakti yang disimpan dirumah penduduk yang bernama pak Juliam dan Ibu Ili, keris ini juga dipercaya masyarakat setempat sebagai pusaka yang dahulunya pernah dipakai Gadja Mada.
Berbagai Objek yang terdapat di Manna Bengkulu selatan
Objek wisata air Terjun Geluguran



Objek wisata air Terjun Geluguran ini terletak di desa Pino,kecamatan ulu manna, kira-kira dari kota mana 45 menit dengan kendaraan roda dua maupun roda empat. biasanya tempat ini banyak didatangi anak muda dan para orang tua juga pada musim liburan.
Para pengunjung, selain bisa menyaksikan air terjun juga dapat menikmati pemandangan alam dari Taman Nasional Bukit Barisan Selatan. "Udara sejuk akan 'membelai' para pengunjung di lokasi objek wisata ini.
Tempat wisata air terjun geluguran persis di pingir jalan raya yang menghubungkan kota manna ke pagar alam besemah. pengunjung juga bisa mandi disini yang airnya sendiri tidak terlalu dalam sekitar +-2m kedalamannya.

Objek Wisata pantai Muara Kedurang



Objek Wisata pantai Muara Kedurang merupakan salah satu tempat yang menjadi obyek wisata andalan di daerah Bengkulu Selatan. 

Letaknya persis di jalur simpang tiga antara Kota Manna, Jalur lintas barat Sumatera ( arah Padang Guci ) dan wilayah Kedurang.
Tempat ini sangat ramai di kunjungi oleh muda-mudi terutama yang tinggal di sekitar kabupaten Bengkulu Selatan terutama pada hari minggu dan hari raya besar seperti  Idul Fitri dan Idul Adha.Kedepannya Objek wisata ini akan dijadikan objek wisata andalan kabupaten Bengkulu Selatan.

Objek Wisata Gua Suluman Kedurang



Objek wisata ini berbentuk gua ini terkenal dengan nama Suluman Ulu Kedurang,letaknya persis di hulu sungai Kedurang, tepatnya di Desa Batu Ampar. Tempat ini baru dapat di capai setelah separuh perjalanannya kita lalui dengan angkutan umum sampai desa Palak Siring kemudian dianjutkan dengan berjalan kaki menuju desa Batu Ampar.
Banyak hal yang dapat di lihat di sini. Pemandangannya yang indah, guanya yang unik dengan sarang burung walletnya, juga ikan - ikannya. Bila di hilir sungai kita menemukan ikan yang dikenal oleh masyarakat sekitar sebagai ikan mungkus berukuran kecil-kecil namun di tempat ini kita akan menemukan ikan mungkus yang ukurannya jauh lebih besar begitu juga dengan sejenis ikan yang sering di sebut Pelus.
Bentuknya panjang dan licin seperti belut, namun dengan ukuran yang jauh lebih besar. Benar - benar tempat yang indah dan menyenangkan. Di sini kita bisa berkemah dan memancing ikan ikan dengan tenang kemudian membakar ikan hasil pancingan itu sambil beramah tamah, bersenda gurau dan menjalin keakraban dalam suasana yang sangat santai.


 Objek Wisata Pantai Duayu Sekundang






Pantai Duayu Sekundang atau sering disebut Pantai Pasar Bawah merupakan Objek wisata Bengkulu andalan daerah Bengkulu Selatan yang terletak dalam wilayah kota Manna kurang lebih dengan jarak tempuh 3 km dari pusat kota, di sekitar pantai ini juga terdapat Kolam renang, lapangan Tennis dan TPI (tempat pelelangan ikan).

Pantai dengan gelombang sedang ini mempunyai daya tarik sendiri bagi wisatawan lokal dan Domestik,
orang-orang beranggapan kalo belum ke pantai pasar bawah maka belum sampai di Kota Manna Kota kenangan

Meiam Honisuit Manna

                                                                                

                                        
Meriam " Honisuit " adalah peninggalan Inggris pada masa pendudukan di Kota Manna Bengkulu Selatan jenis meriam ini hanya satu satunya dan terbesar yang ada di Indonesia, panjang laras 3,4 m, panjang .dapur mesiu 2,5 m. diameter 90cm.
Meriam manna ini pertama ditemukan di sekitar kelurahan Belakang Bedung, Kabupaten Bengkulu Selatan.Sekarang Meriam raksasa ini diletakan di tugu bundaran depan kantor Bupati Kabupaten Bengkulu Selatan Provinsi Bengkulu.
Pada tahun 1942 Meriam Honisuit dibawa tentara Jepang ke Kota Manna melalui daerah Pagar Alam di tempatkan di kelurahan Belakang Gedung DPRD Kabupaten Bengkulu Selatan Untuk Pertahana Pantai Pasukan Jepang.
Pada tangal 10 januari 2008, Meriam Honisuit atas kesepakatan Dinas Purbakala Provinsi Jambi dan Pemda Bengkulu Selatan dipindahkan oleh "KODIM 0408/BS" ke Bundaran Jalan Raya Padang Panjang Manna Bengkulu Selataan.
Karakteristik Meriam Honisuit :
1. Nama Meriam : Meriam Honisuit
2. Buatan : Inggris
3. Peninggalan : Zaman Jepang
4. Kaliber : 19.01 Cm
5. Berat Keseluruhan : 2.2 ton
6. Nomor Laras : B.L.O-IN-VIRO

Objek wisata Bendungan air nipis

 

Sebelum bertemu dengan Bendungan Air Nipis, anda akan melewati sebuah bendungan yang merupakan anak dari Bendungan Sungai Nipis, yaitu Bendungan Babatan.



Objek wisata Bendungan air nipis adalah sebuah bendungan yang dijadikan tempat kunjungan wisata di Bengkulu Selatan, Bendungan yang dibangun tahun 1986 ini menjadi sasaran kunjungan wisatawan lokal dan memiliki potensi pariwisata yang baik dengan pengolahan yang baik pula tentunya. 


Bendungan Air Nipis

          

Bendungan yang terletak di Seginim Bengkulu Selatan ini memiliki fungsi utamanya sebagai irigator bagi sawah-sawah disekitarnya, oleh sebab itu panorama persawahan menjadi pemandangan yang dominan di tempat ini.
Di Hulu sungai Nipis tepatnya di Desa Batu Balai, aliran airnya yang deras serta bebatuan yang menjulang sepanjang aliran sungai sabgat bagus untuk dijadikan tempat untuk olahraga arung jeram.

Batu Balai

Sungai Manna 

Arung jeram merupakan perpaduan antara wisata dan olah raga. Mengarungi jeram di hulu Sungai Manna (sebelah Tenggara Gunung Dempo) sangat mengasyikkan dan sekaligus mendebarkan. Rafting, paling sering digunakan di Pelatihan dan Kejuaran 

Sungai Air Manna

Sungai Manna yang membelah bagian Selatan Provinsi Bengkulu ini bagian hulunya berada di wilayah Sumatera Selatan. Kondisi geografis wilayah sebelah barat Sumatera Selatan yang berbatasan dengan Bukit Barisan, menjadi “surga” bagi Petualang yang suka dengan tantangan dan pengalaman baru. Sejumlah anak sungai yang berarus deras dan berjeram (white water) tersebar di berbagai lokasi. 

Lokasi start awal Jeram Manna berada di wilayah Kecamatan Tanjungsakti Kabupaten Lahat, atau sekitar 40 Km dari Kota Pagaralam. 

14 komentar:

Anonim mengatakan...

wah salam bengkulu selatan

Anonim mengatakan...

Way adau blog ni hehe, mantap scriptau dx

Unknown mengatakan...

Alap nanan, photo-photo au tu. siapau lah fotographer au. benar2 pacak ngangkat namau Kota Manna. Lanjutkan !!!

herjulian mengatakan...

Kami yang di Tungkal Kota Jambi la Rindu nian dengan sanak saudarau di Manna.La Lamau nian nidek ngulang ke Mannam hampir 13 Tahun.Salam buat keluarga di Padang Kedondong dan Baru Lambang.

Unknown mengatakan...

MantAp, manna kota kenangan

Unknown mengatakan...

Ghindu nian dg manna
Salam ajau dg adiak sanak didusun
Jak kami diBandung

kresna mengatakan...

salam pariwisata untuk bengkulu selatan yang kaya potensi pariwisata

Unknown mengatakan...

PANTAI DUAYU SEKUNDANG

PANTAI PASAR BAWAH

Orang Manna dan Sumatera pada umumnya
menulis nama atau segala sesuatu
sesuai dengan seperti menyebutkan sesuatu tersebut

seperti Dua Hiu mereka mengucapkannya Duayu
dan kemudian di tulis menjadi Duayu

Jadilah Pantai Dua Hiu dibaca dan ditulis menjadi Pantai Duayu

Tasly ICP mengatakan...

Herbal Jantung Tanpa Efek Samping

Unknown mengatakan...

Makanan yang enak di kota Manna Apakah? Apa suda ada hotel atau Penginapan? Jika naik mobil dari bandar Lampung ke kota Manna, perlu waktu berapa lama? Bagaimana dengan jalan nya apakah cukup aman. Tks penverahaannya.


Unknown mengatakan...

Makanan yang enak di kota Manna Apakah? Apa suda ada hotel atau Penginapan? Jika naik mobil dari bandar Lampung ke kota Manna, perlu waktu berapa lama? Bagaimana dengan jalan nya apakah cukup aman. Tks penverahaannya.


Unknown mengatakan...

Saya pernah baca artikel tentang senjata pusaka yg ada di Padang Nyiur. Konon katanya dri peninggalan gajah mada. Ada yg tau g artikel tersebut? Boleh saya minta. Klu boleh tolong krm ke WA sya 085763257050

Unknown mengatakan...

Makanan yang di kota Manna itu banyak yang enak, hotel dan penginapan di kota Manna sudah ada , dari bandar lampung ke kota Manna mungkin nggak terlalu jauh

Unknown mengatakan...

salam dari tangerang sanak sodara saya asli jemau suka maju/arisan tinggi sudah 5 thn belum pulang kampung rindu rasa dengan kampung halaman....

maaf malah jadi tempat curhat.....